RSS

Jumat, 04 Maret 2011

Protect Me!

Mengamankan File Dengan Software Protect Me!

Mencegah sebuah file agar tidak bisa dibuka atau diakses orang lain memang membutuhkan waktu ekstra bila dilakukan secara manual. Namun kini ada sebuah aplikasi yang cukup mudah untuk memberikan perlindungan terhadap file penting. Protect Me! adalah program yang didesain untuk melindungi file dari tangan jahil, dengan memberinya password. Jadi saat orang lain akan membuka file yang diproteksi oleh Protect Me! orang tersebut harus memasukkan password terlebih dahulu.

Protect Me
Protect Me

Protect Me! berguna melindungi file-file data atau folder yang ada dalam media penyimpanan yang anda miliki. Cara melindungi file data atau folder dengan software Protect Me! adalah dengan memberikan password dan file terenkripsi. Hasil akhir dari file/folder yang telah terproteksi tersebut akan menghasilkan sebuah file executable.

Bila ingin membuka kembali file/folder yang terkunci tadi, cukup dengan menjalankan file .exe tersebut, lalu masukkan password yang telah anda berikan sebelumnya. Perlu diketahui bahwa file yang terkunci dengan password tersebut ukuran filenya menjadi lebih kecil.

Software Protect Me! bersifat portable karena tidak perlu diinstall ke dalam komputer. Cukup dengan mengekstrak file zip yang ada ke dalam harddisk anda, lalu jalankan file Protect Me! 2010.exe. Di dalam file installernya terdapat 4 buah file yang masing-masing adalah :
  • Microsoft.WindowsAPICodePack.dll
  • Microsoft.WindowsAPICodePack.Shell.dll
  • Protect Me! 2010.exe
  • Protect Me! 2010 - Readme.txt
Total ukuran keseluruhan dari file tersebut adalah 780kb. Dan agar dapat menjalankan software ini, di komputer anda sudah harus terinstall Microsoft NET Framework 3.5.

Menggunakan Software Protect Me!

Langkah pertama adalah memiliki file installer Protect Me! yang bisa diunduh di sini.

Setelah itu ekstrak file yang terkompress zip ke dalam harddisk anda. Anda bisa membuat folder baru dengan nama folder Protect Me. Langkah berikutnya adalah menjalankan file Protect Me! 2010.exe dengan klik 2x. Anda bisa membukanya melalui windows explorer.

Misalkan anda akan memberikan proteksi terhadap 4 buah file dari installer software Protect Me!. Caranya adalah membuka Windows Explorer, lalu cari folder Protect Me! dan pilih ke 4 buah file tersebut dengan cara menekan dan manahan tombol CTRL pada keyboard lalu pilih ke 4 file installer Protect Me!. Klik kiri pada mouse, tahan lalu pindahkan ke dalam software Protect Me!. Jadi prosesnya drag dan drop.

Langkah selanjutnya adalah memasukkan karakter password yang diinginkan untuk melindungi ke 4 file yang telah dimasukkan ke dalam software Protect Me!. Bila anda sudah memasukkan password, langkah terakhir adalah klik tombol Create Container, lalu akan tampil layar windows Save As. Disini anda harus memberikan sebuah nama untuk file yang baru. Lalu tekan tombol Save.

Memberikan perlindungan file data dengan cara seperti ini hanyalah salah satu cara untuk melindungi file anda dari tangan-tangan tidak berhak.

0 komentar:

Posting Komentar